Influencer Muhammad Hidayattollah Dayat El Bakal Calon DPD RI Termuda, Dapat Nasihat dari Pasha Ungu

Estimated read time 3 min read

Influencer Muhammad Hidayattollah Ā – Muhammad Hidayattollah bukan nama asing di jagat maya. Akun Instagram pribadinya diikuti lebih dari 30 ribu orang. Baru berusia 24 tahun, kini ia bersiap jadi bakal calon DPD RI.

Sang influencer kini berstatus mahasiswa S2 di Magister Ilmu Komunikasi Universitas Islam Kalimantan atau Uniska sekaligus berwirausaha. Muhammad Hidayattollah atau yang akrab disapa Dayat El berbagi cerita soal langkahnya menuju anggota DPD RI

BACA JUGA :Ā PDIP Targetkan Ganjar Pranowo Menang Pilpres 2024 di Banten

ā€œKemarin dinyatakan lolos sebagai bakal calon DPD RI dari verifikasi faktual. Alhamdulillah saya masuk 3 besar terbanyak dukungan masyarakat dalam verifikasi tersebut. Dengan kata lain masyarakat banyak menghendaki keterwakilan anak muda,ā€ Dayat El menjelaskan.

Ia merasa hitungan persentase ini belum setengah jalan. Karenanya, Dayat El dan tim terus berjuang. Dalam wawancara tertulis dengan Showbiz Liputan6.com, Jumat (26/5/2023), ia berbagi soal alasan melenggang ke DPD RI hingga nasihat khusus dari Pasha Ungu.

Keterwakilan Anak Muda

Muhammad Hidayattollah atau Dayat El.
Muhammad Hidayattollah atau Dayat El.

ā€œHari ini Kalimantan Selatan belum pernah ada keterwakilan anak muda. Saat ini presentasi pemilih lebih banyak anak muda. Tentu di hari ini anak muda wajib punya perwakilan agar aspirasi dan program khusus untuk anak muda bisa dirasakan dengan baik,ā€ urainya.

Dayat El menyadari, di luar sana ada banyak yang salty karena usianya masih muda. Tak sedikit yang mempertanyakan visi misi maupun latar belakang pendidikan sebagai modal menuju gerbang DPD RI. Namun, Dayat El punya jawaban sendiri.

Dayat El dan Pasha Ungu

Muhammad Hidayattollah atau Dayat El bersama Pasha Ungu.
Muhammad Hidayattollah atau Dayat El bersama Pasha Ungu.

BACA JUGA :Ā Ketua DPD PDIP Sebut Tingkat Kesukaan Warga Banten ke Ganjar Lampaui Capres Lain

ā€œBegini, di Kalimantan Selatan, kami butuh anak muda yang bisa jadi perwakilan untuk penyambung dan aspirasi baik untuk anak muda maupun semua kalangan. Anak muda dibutuhkan untuk bergerak cepat dan tepat untuk Kalimatan Selatan lebih baik,ā€ kata Dayat El.

Keputusannya disambut hangat sejumlah pihak lewat dukungan juga semangat. Salah satunya, dari Pasha Ungu via video yang diunggah di akun Instagram Dayat El. ā€œKata Bang pasha, anak muda support anak muda. Terus semangat, jangan ragu dengan kekuatan anak muda,ā€ imbunya.

Olahraga dan Main Catur

Muhammad Hidayattollah atau Dayat El.
Muhammad Hidayattollah atau Dayat El.

Dengan jumlah pengikut yang terus bertambah di medsos, Dayat El lantas digelari influencer. Ia tak keberatan dengan gelar tersebut. ā€œSama sekali tidak keberatan, asal bisa menempatkan dan memanfaatkan hal-hal yang positif untuk kebaikan bermasyarakat,ā€ beri tahunya.

Dayat El mencontohkan dengan mengisi waktu senggang dengan menyalurkan hobi apapun itu. Ia sendiri menyukai olahraga dan catur. Dari catur misalnya, Dayat El belajar banyak hal.

ā€œKalau bicara hobi, saya main catur. Dari catur saya belajar soal teka teki pihak lawan dan strategi yang berawal dari langkah. Semuanya dipikirkan dan dijalani dengan yakin,ā€ pungkas Dayat El.

Reporter : Wayan Diananto

Credit : Liputan6.com

Anda Mungkin Juga Menyukainya

Lebih Banyak Dari Penulis

+ There are no comments

Add yours