Comeback Lawan Aston Villa, Bukti MU Kompetitif

Estimated read time 2 min read

Comeback Lawan Aston Villa – Comeback Lawan Aston Villa, Manchester United comeback melawan Aston Villa di Liga Inggris. Setan Merah menunjukkan diri bisa kompetitif.
Bertanding di Old Trafford, Rabu (27/12/2023) dini hari WIB, MU menang 3-2 dari The Villa. Dalam laga itu, The Red Devils ketinggalan lebih dulu dari Aston Villa

Pada babak pertama, John McGinn dan Leander Dendoncker yang menjebol gawang MU. Alejandro Garnacho mencetak dua gol dalam laga itu. Gol kemenangan MU dicetak oleh Rasmus Hojlund pada menit ke-82.

BACA JUGA : KTP Sakti Ala Ganjar-Mahfud Dianggap Efektif Minimalisir Penyelewengan Distribusi Bansos

Kemenangan ini membuat MU memutus puasa kemenangan MU dalam empat pertandingan. Sebelumnya, tim asuhan Erik ten Hag itu mencatatkan tiga kekalahan dan sekali hasil imbang.

Man United ditegaskan Ten Hag mampu bersaing dengan tim manapun kalau bisa menunjukkan performa terbaik. Aston Villa merupakan tim peringkat ketiga dengan raihan 39 poin.

Pada akhir pekan ini, MU akan melawan Nottingham Forest dalam lanjutan Liga Inggris. Laga itu akan berlangsung di The City Ground pada 31 Januari 2023 dini hari WIB.

BACA JUGA : Situasi Rumit Kepa Arrizabalaga

“Saya bilang sebelum pertandingan bahwa kami kompetitif melawan Arsenal, kompetitif melawan Liverpool, jadi kalau kami bermain dalam kemampuan terbaik kami bisa mengalahkan siapapun,” kata Ten Hag di Amazone Prime.

“Yakinlah itu, bahkan saat anda ketinggalan dua gol, itu tak masalah. Terus bermain, tunjukkan karakter, dan hari ini mereka menunjukkan bahwa kami mempunyai kepribadian untuk melakukan itu. Saya pikir itu merupakan performa tim yang sangat bagus,” kata dia menambahkan.

BACA JUGA : 30 Titik Longsor Terjang Pangkalan Koto Baru, Jalur Sumbar

Credit : Detik.com

Anda Mungkin Juga Menyukainya

Lebih Banyak Dari Penulis

3Comments

Add yours

+ Leave a Comment