Diduga Minta Fasilitas Negara, Tina Astari Istri Menteri UMKM Ikuti Jejak Fadli Zon?

Estimated read time 2 min read

beritapatriot – Di duga Minta Fasilitas Negara, Tina Astari Istri Menteri UMKM Ikuti Jejak Fadli Zon?

Istri Menteri Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM), Maman Abdurrahman, Agustina Hastarini atau Tina Astari tengah menjadi sorotan.

Pasalnya ia diduga meminta fasilitas negara untuk mendampingi kunjungannya saat ke Eropa.

Perhatian publik mencuat setelah beredarnya surat permohonan pendampingan yang di tujukan kepada tujuh kedutaan besar Indonesia di Eropa.

Dalam surat tersebut tertulis bahwa Agustina Hastarini akan mengikuti kegiatan misi budaya ke Istambul, Sofia, Amsterdam, Brussels, Paris, Lucerne, dan Milan pada 30 Juni sampai 14 Juli.

Surat permintaan fasilitas negara istri Mentri UMKM (X)

Surat resmi dari Kementerian UMKM RI tersebut juga telah di setujui dan ditandatangani oleh Sekretaris Kementerian, Arif Rahman Hakim.

Kabar soal istri menteri UMKM meminta fasilitas negara itu seketika langsung viral. Kini publik pun penasaran dengan latar belakang dari istri mnteri UMKM tersebut.

baca juga : Bangga! Jacquelyn Chandra Jadi Orang Indonesia Pertama yang Bintangi Film Jurassic World

Saat kabar tersebut viral, publik teringat pada kasus yang terjadi pada tahun 2016, yang melibatkan Fadli Zon saat menjabat sebagai Wakil Ketua DPR RI.

Kala itu, muncul surat dari Sekretariat Jenderal DPR RI yang meminta KJRI New York untuk mendampingi putri Fadli Zon, Shafa Sabila, selama mengikuti kegiatan Stagedoor Manor Camp.

Salah satu akun X mengunggah ulang surat faksimili dari Sekretariat Jenderal Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia kepada Konsulat Jenderal RI di Amerika Serikat.

Setelah surat tersebut viral di media sosial, Fadli Zon lantas memberikan klarifikasinya.

Ia dengan tegas membantah terkait adanya tudingan permintaan fasilitas untuk putrinya. Menteri Kebudayaan itu mengatakan bahwa permintaan fasilitas merupakan inisiatif stafnya.

Ia berdalih hanya meminta agar staf sekretariat menyampaikan pemberitahuan soal kunjungan putrinya kepada KJRI New York.

Dalam pernyataan tertulis, Fadli Zon meminta maaf atas kegaduhan yang di timbulkan.

credit : Yohanes EndraSuara.Com

Anda Mungkin Juga Menyukainya

Lebih Banyak Dari Penulis

+ There are no comments

Add yours