Gempa Guncang Istanbul Turki, Magnitudo 6,2

Estimated read time 2 min read

Gempa Guncang Istanbul Turki – Gempa berkekuatan magnitudo 6,2 mengguncang Kota Istanbul, Turki, pada Kamis (23/4) siang waktu setempat.

Gempa bumi dengan Magnitudo (M) 6,2 mengguncang area Laut Marmara, di dekat pinggiran barat Istanbul, Turki, pada Rabu (23/4) waktu setempat.

Guncangan gempa ini terasa di seluruh area Istanbul, yang merupakan kota terbesar di Turki itu, hingga membuat orang-orang panik berlarian ke jalan

Otoritas Turki menyatakan pusat gempa berada di Laut Marmara, sebelah barat Turki.

Laporan Badan Penanggulangan Bencana dan Urusan Darurat Turki (AFAD) menyebut gempa M 6,2 itu mengguncang area lepas pantai Silivri sekitar pukul 12.49 waktu setempat

Gempa Guncang Istanbul Turki

Gempa bumi dengan Magnitudo 6,2 terjadi di area Silivri, Laut Marmara, Istanbul,” kata Menteri Dalam Negeri Turki, Ali Yerlikaya,

Menurut salah satu warga, getaran gempa dirasakan oleh orang-orang yang ada di area Silivri dan Buyukcekmece.

Sejauh ini belum ada laporan mengenai kerusakan bangunan hingga korban luka-luka maupun korban meninggal dunia.

Media TGRT melaporkan bahwa satu orang terluka usai melompat dari balkon saat gempa terjadi

Yerlikaya dalam pernyataannya mengatakan seluruh tim AFAD dan lembaga-lembaga terkait telah memulai survei lapangan terkait gempa bumi tersebut.

Pernyataan Kedubes RI di Turki

Sementara, di Istanbul sendiri di ketahui terdapat ribuan WNI yang berdomilisi di Ibu Kota Turki itu. Hingga berita ini diturunkan belum ada laporan WNI yang menjadi korban gempa yang terjadi di pagi hari itu.

“Laporan sementara dari Satgas Istanbul dan Konsulat Jenderal RI (KJRI) belum ada laporan mengenai korban WNI.

Jumlah WNI di Istanbul saja ada sekitar 2.600an (tepatnya 2.648 yang tercatat di KJRI,” kata Duta Besar RI untuk Turki, Achmad Rizal Purnama

“Di antaranya sekitar 800 aan orang PMI profesional, pelajar 776, ibu rumah tangga yang menikah dengan orang Turki tercatat 670 orang.”

Sementara, setelah gempa berkekuatan 6,2 skala Richter yang terjadi di lepas pantai Silivri di Laut Marmara, gempa susulan terjadi satu demi satu.

Demikian pernyataan Otoritas Manajemen Bencana dan Darurat (AFAD) Turki di lansir Aljazeera.

SUMBER: DETIK.NEWS

Anda Mungkin Juga Menyukainya

Lebih Banyak Dari Penulis

+ There are no comments

Add yours