Gregoria Mariska Ukir Sejarah Usai Juara Japan Masters 2023

Estimated read time 2 min read

Gregoria Mariska Ukir Sejarah – Gregoria Mariska Ukir Sejarah, Gregoria Mariska Tunjung meraih gelar juara di Japan Masters 2023. Lewat kesuksesannya itu, Gregoria mencatatkan sejarah di dunia bulutangkis Indonesia.

Gregoria juara Japan Masters 2023 atau Kumamoto Masters 2023 usai mengalahkan Chen Yu Fei di final. Menghadapi juara Olimpiade 2020 itu, Gregoria menang 21-12, 21-12 dalam pertandingan yang digelar di Kumamoto Prefectural Gymnasium, Kumamoto, Minggu (19/11) pagi WIB.

Keberhasilan Gregoria menjuarai Japan Masters 2023 menjadi sejarah. Gregoria menjadi tunggal putri Indonesia pertama yang meraih gelar juara di turnamen Super Series/World Tour level Super 500 atau lebih.

BACA JUGA : Dinar Candy Pede Mau Dipacari, Nggak Tahu Koh Apex Sudah Beristri

Gregoria pun meraih gelar perdananya di level Super 500 ini dengan gaya. Pebulutangkis berusia 24 tahun itu tidak kehilangan satu gim pun dalam perjalanannya menuju tangga juara.

Gregoria selalu menang dua gim langsung sejak babak pertama sampai final. Dia berturut-turut menyingkirkan Nozomi Okuhara, Kim Ga Eun, Yeo Jia Min, Beiwen Zhang, dan Chen Yu Fei.

Bagi Gregoria, ini jadi gelar juara yang kedua di tahun 2023. Sebelumnya, Gregoria juara di Spain Masters 2023 yang merupakan turnamen level Super 300.

Gregoria Mariska Tunjung selanjutnya dijadwalkan akan tampil di China Masters 2023 yang akan berlangsung pada 21-26 November di Shenzhen, China. Gregoria akan menghadapi Busanan Ongbamrungphan di babak pertama.

BACA JUGA : Okie Agustina Bicara Jujur tentang Hubungan dengan Gunawan Dwi Cahyo, Bantah Tak Pernah Diberikan Nafkah

Credit : Detik.com

Anda Mungkin Juga Menyukainya

Lebih Banyak Dari Penulis

+ There are no comments

Add yours