Harga emas dunia hari ini di Antam susut Rp 22.000 pada Kamis, 24 April 2025. Berikut daftar lengkapnya.
Mengutip laman logammulia.com, harga emas Antam hari ini Kamis, 24 April 2025 anjlok Rp 22.000 menjadi Rp 1.969.000 per gram. Sebelumnya harga emas Antam ditetapkan Rp 1.991.000 per gram. Dengan demikian, harga emas Antam telah turun Rp 70.000 dalam dua hari berturut-turut.
Sedangkan untuk harga emas Antam buyback hari ini juga terpangkas Rp 22.000 per gram menjadi Rp 1.818.000. Harga buyback ini adalah jika Anda ingin menjual emas yang dimiliki, Antam akan membelinya di harga Rp 1.818.000 per gram.
Antam menjual emas dengan ukuran mulai 0,5 gram hingga 1.000 gram. Anda dapat memperoleh potongan pajak lebih rendah (0,45 persen) jika menyertakan Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP).
Perlu diingat harga emas dapat bervariasi tergantung pada penjual dan lokasi, dan PPh 22 juga berlaku untuk penjualan kembali emas batangan dengan nominal lebih dari Rp 10 juta.
Daftar Harga Emas Antam Hari Ini
- Harga emas 0,5 gram: Rp 1.034.500.
- Harga emas 1 gram: Rp 1.969.000.
- Harga emas 2 gram: Rp 3.882.000.
- Harga emas 3 gram: Rp 5.803.000.
- Harga emas 5 gram: Rp 9.649.000.
- Harga emas 10 gram: Rp 19.220.000.
- Harga emas 25 gram: Rp 47.887.500.
- Harga emas 50 gram: Rp 95.655.000.
- Harga emas 100 gram: Rp 191.190.000.
- Harga emas 250 gram: Rp 477.587.500.
- Harga emas 500 gram: Rp 954.875.000.
- Harga emas Antam 1.000 gram: Rp 1.909.600.000.
Harga Emas Dunia Anjlok
Sebelumnya, harga emas pada perdagangan Rabu, 23 April 2025 memperpanjang koreksi dari rekor tertinggi.
Harga emas anjlok lebih dari 3% setelah Presiden Amerika Serikat Donald Trump mengatakan tak berencana memecat Kepala the Federal Reserve dan juga mengisyaratkan kemajuan dengan China mengenai tarif.
Kamis (24/4/2025), harga emas di pasar spot turun 3% menjadi USD 3.281,6 per ounce pada pukul 1.43 ET (17.43 GMT), setelah sentuh rekor tertinggi di USD 3.500,05 pada sesi sebelumnya. Harga emas berjangka AS turun 3,7% menjadi USD 3.294,10.
Sentimen di pasar keuangan yang lebih luas membaik dan dolar AS menguat setelah Donald Trump kembali menarik ancamannya untuk memecat Jerome Powell. Donald Trump telah berhari-hari mengkritik keras ketua The Fed Jerome Powell karena tidak memangkas suku bunga.
Menteri Keuangan AS Scott Bessent yakin tarif terlalu tinggi antara AS dan China harus di turunkan sebelum negosiasi perdagangan dapat di lanjutkan.
Potensi Harga Pasaran Emas
Emas yang di gunakan sebagai penyimpan nilai yang aman selama masa ketidakpastian politik dan keuangan telah naik lebih dari 26% sejak awal 2025 di dorong pembelian bank sentral, ketakutan perang tarif dan permintaan investasi yang kuat.
“Dari perspektif teknikal, puncak tertinggi di sekitar USD 3.500 dan membalikkan tajam, dalam jangka pendek, telah meningkatkan risiko koreksi yang lebih dalam,” ujar Head of Commodity Strategy Saxo Bank, Ole Hansen.
Di sisi lain, harga perak naik 3% menjadi USD 33,48 per ounce, platinum menguat sekitar 1,1% menjadi USD 969,1, dan paladium stabil di USD 935,59.
SUMBER: LIPUTAN6.COM
+ There are no comments
Add yours