Isengnya Prabowo Jawab Pertanyaan Jurnalis Saat Tinggalkan Kertanegara: Mau Tahu Aja

Estimated read time 2 min read

Ketua Umum Partai Gerindra sekaligus calon presiden (capres) Koalisi Indonesia Maju (KIM) Prabowo Subianto meninggalkan kediamannya di Jalan Kertanegara IV, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan usai mendeklarasikan putra sulung Presiden Joko Widodo atau Jokowi Gibran Rakabuming Raka sebagai calon wakil presiden (cawapres) pendampingnya.

Pantauan jurnalis Suara.com, Prabowo ke luar menggunakan Toyota Alphard putih B 108 PSD sekitar pukul 21.02 WIB pada Minggu (22/10/2023).

“Mau tahu aja,” kata Prabowo saat ditanya hendak ke mana.

 

Baca Juga : Jawaban Gibran soal Sanksi, Dinasti Politik, hingga Nasibnya di PDIP

 

Prabowo bersama ketua umum partai politik KIM sebelumnya mendeklarasikan Gibran sebagai cawapres. Beberapa ketua umum partai politik KIM yang hadir di antaranya Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto, Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono alias AHY, Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) Zulkifli Hasan atau Zulhas, Ketua Umum Partai Bulan Bintang (PBB) Yusril Ihza Mahendra, dan Ketua Umum Partai Gelora Anis Matta.

Dia mengklaim keputusan mendeklarasikan Gibran sebagai cawapres pendampingnya berdasar hasil rapat bersama ketua umum partai politik KIM. Berdasar pantauan Suara.com rapat hanya berlangsung sekitar 10 menit.

“Saya kira tidak ada pertanyaan lagi, ini keputusan aklamasi bulat, dan konsensus. Kita siap maju untuk Indonesia maju,” ujar Prabowo.

Setelah pengumungan, mereka berencana mendaftar ke Komisi Pemilihan Umum Republik Indonesia (KPU RI) pada Rabu (25/10/2023). Prabowo bersama Gibran akan berangkat bersama dari Kertanegara IV.

“Pada tanggal 25 hari Rabu, daftar ke KPU. Berangkat dari sini,” pungkasnya.

Credit: Suara.com

Anda Mungkin Juga Menyukainya

Lebih Banyak Dari Penulis

+ There are no comments

Add yours