Marc Marquez pada Honda: Percuma Punya Rider Bagus, kalau Motor Bapuk

Estimated read time 2 min read

Marc Marquez pada Honda – Marc Marquez pada Honda, Marc Marquez memberikan pendapatnya tentang apa yang harus dilakukan Honda setelah dia pergi. Marquez menegaskan, Honda mesti berinvestasi serius pada motor.
Pebalap Spanyol itu akan meninggalkan Honda setelah seri pamungkas MotoGP 2023 di Valencia. Keduanya menyudahi kerja sama yang sudah terjalin selama 11 tahun, yang menghasilkan enam titel juara dunia.

Selanjutnya, Marquez akan menyeberang ke Gresini, tim satelit Ducati. Marquez berharap bisa kompetitif lagi usai relatif memble dalam beberapa musim terakhir.

BACA JUGA : Klarifikasi Richard Lee soal Konten Ngegembel Makan di Pinggir Jalan

Di sisi lain, Honda sudah mulai mengincar pengganti Marc Marquez. Sejauh ini ada beberapa nama yang muncul, yaitu Miguel Oliveira, Fabio Di Giannantonio, Luca Marini, Pol Espargaro, bahkan rider Moto2 Fermin Aldeguer.

Marc Marquez meyakini, pabrikan Jepang itu mesti memprioritaskan pengembangan performa RC213V untuk MotoGP 2024 baru menggaet pebalap berbakat. Menurut dia, akan sia-sia tanpa motor yang kompetitif.

“Tergantung strategi yang ingin anda kejar,” ungkap pebalap berusia 30 tahun ini dikutip Speedweek. “Aku tidak mau membahas lebih dalam tentang rencana-rencana itu karena aku menghormati mereka.”

BACA JUGA : Felicya Angelista Dituding Dukung Israel, Warganet Bereaksi soal Produk Scarlett

“Tentu saja, mereka berusaha untuk melakukan apa yang terbaik untuk rencananya, dan yang terbaik untuk rencananya adalah berinvestasi uang di motor. Aku percaya dalam hal itu.”

“Soalnya percuma memiliki pebalap terbaik di lintasan jika motor anda tidak bekerja dengan baik saat ini. Prioritasnya adalah anda memerlukan motor, dan kemudian anda mesti menggaet pebalap terbaik – siapapun itu. Itu pendapatku.”

“Mereka punya strategi sendiri. Aku tahu sedikit soal itu, tapi aku tidak mau berkomentar. Jika mereka punya sesuatu untuk dikatakan, mereka akan melakukannya kok,” Marc Marquez menambahkan.

Credit : Detik.com

Anda Mungkin Juga Menyukainya

Lebih Banyak Dari Penulis

+ There are no comments

Add yours