Man City Kandas Rekor Sempurna Guardiola pun Berakhir

Estimated read time 2 min read

JakartaMan City Kandas Rekor Sempurna Guardiola pun Berakhir, Manchester City secara mengejutkan disingkirkan Al Hilal. Kekalahan Man City ini praktis mengakhiri laju sempurna Pep Guardiola di Piala Dunia Antarklub.

Berstatus sebagai salah satu favorit, Man City terdepak di babak 16 besar Piala Dunia Antarklub 2025. The Citizens dipaksa menyerah dengan skor 3-4 usai bertarung sampai babak perpanjangan waktu.

Marcos Leonardo jadi momok Man City usai menyumbang dua gol Al Hilal pada pertandingan di Stadion Camping World, Floria, pada Selasa (1/7) pagi WIB. Leonardo mencetak gol penentu kemenangan klub Arab Saudi itu di sembilan menit terakhir permainan.

BACA JUGA : BSI International Expo 2025

Tak sekedar memulangkan Manchester City, Al Hilal sukses menodai rekor sempurna Guardiola di turnamen ini. Guardiola akhirnya menderita kekalahan pertama di Piala Dunia Antarklub setelah 12 pertandingan.

Pada 11 pertandingan sebelumnya, Pep Guardiola memenangi empat pertandingan bersama Barcelona, dua pertandingan dengan Bayern Munich, dan lima bersama Man City. Dalam periode ini, Guardiola berhasil memenangi empat trofi Piala Dunia Antarklub.

BACA JUGA : Prabowo Blak-Blakan, Akui Indonesia Krisis Dokter

Rekor Pep Guardiola di Piala Dunia Antarklub

2009/2010
Semifinal: Atlas 1-3 Barcelona
Final: Students LP 1-2 Barcelona

2010/2011
Semifinal: Al Sadd 0-4 Barcelona
Final: 0-4 Barcelona

2013/2014
Semifinal: Guangzhou Evergrande 0-3 Bayern Munich
Final: Bayern Munich 2-0 Raja Casablanca

2023/2024
Semifinal: Urawa Reds 0-3 Manchester City
Final: Manchester City 4-0 Fluminense

2024/2025
Fase grup
Manchester City 4-0 Fluminense
Manchester City 6-0 Al Ain
Juventus 2-5 Manchester City

Babak 16 besar: Manchester City 3-4 Al Hilal

BACA JUGA : BNN Luncurkan Rehabilitasi Keliling

CREDIT : sport.detik.com

Anda Mungkin Juga Menyukainya

Lebih Banyak Dari Penulis

+ There are no comments

Add yours